News  

Bupati Deli Serdang Resmikan Tembok penahan ombak Nan Hai Guan Yin

Indotrend.Id.Pantai labu.Bupati Deli Serdang ,H.Ashari Tambunan ,Rabu(19/10/2022 )Resmikan Bangunan tembok penahan ombak Nan Hai Quan Yin yang terletak di Dusun IV Desa Rugemuk kecamatan Pantai labu Kabupaten Deli Serdang .

Peresmian ini dalam rangkaian Kunjungan kerja Bupati Deli Serdang sekaligus Meresmikan jembatan Serambi Deli Paluh sibaji serta menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di kantor camat setempat.

Pada kesempatan tersebut Bupati Deli Serdang dalam sambutan mengucapkan dengan Rhido Allah SWT Tuhan yang maha esa hari ini kita meresmikan Tembok Penahan ombak Nan Hai Guan Yin.

Kami mengucapkan terima kasih pada Saudara Juli selaku pengelola Vihara Nan Hai Guan Yin yang telah membangun Tembok penahan ombak di kecamatan ini.

Ini membuktikan saudara Juli turut serta memperhatikan lingkungan untuk menjaga abrasi laut.Semoga ada nya tembok ini menjadi contoh kita bersama sama menjaga wilayah pantai kita,ujar Bupati

Hadir pada peresemian Tembok penahan ombak tersebut, Kadis Perikanan dan Kelautan, Drs Iwan Januar Salewa; Kadis Perkim, Heriansyah ST; Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang Cikataru), Rachmadsyah ST; Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), Yudy Hilamawan SE MM; Kadis Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Budporapar), H Khoirum Rizal ST MAP; Kadis Pertanian, Rahman Saleh Dongoran SP Msi; Kadis Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfostan), Dr Dra Hj Miska Gewasari MM; Kabag Perekonomian dan SDA, Sri Eka Yani SSos MAB; Kabag Kesra, Drs Syahrul MPD; Camat Pantai Labu, Rahmat Azahar Siregar SSTP MM dan unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika); Ketua TP PKK Pantai Labu, Ny Nurbaiti Rahmat Azahar Siregar,Danramil 23 BRG,Mayor Inf Abdul haris Pane Dan Kamla ,Serma Zabidi ,PD Kapolsek Pantai labu ,Ipda Tumpal Sitorus SH ,Polairud ,Kepala desa Rugemuk ,Muliadi AMF dan lainnya.(Idris)